Latest News

Gigi Berperan Menentukan Kecantikan

 


Dr Achmad Budi Karyono 


'Senyum Indonesia, Mulut Sehat Gigi Kuat', sebuah tema Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Nasional tahun 2023. HKGM ditetapkan setiap 12 September untuk mengingatkan betapa penting kesehatan gigi kita.


Fungsi utama gigi adalah mengunyah makanan. Sejak masa kecil kita semua belajar mengunyah makanan yang kita santap. Mulai dari yang lunak hingga berusaha melawan kerasnya makanan yang kita suka. Masih jarang orang yang berpendapat sangat perlunya merawat gigi. Terkadang hanya karena kita kurang berani atau takut pada beberapa peralatan gigi, seseorang bisa enggan untuk datang ke dokter gigi. Sehingga fungsi gigi kurang optimal dan bisa saja atau mungkin sangat berpengaruh pada kesehatan badan secara keseluruhan atau organ tertentu.


Gigi yang kurang terawat, bisa menjadi sumber bersarang dan berkembangnya berbagai kuman. Dan akan berakibat mulai penyakit lokal sekitar gigi dan mulut, sampai bisa ekspansi ke organ vital lain antara lain jantung. Oleh karena itu perawatan gigi sangat penting, mulai menggosok gigi yang benar sampai segera periksa gigi jika ada keluhan terkait dengan gigi dan mulut. Atau mungkin sudah ada yang melakukan perawatan gigi secara rutin sebelum ada keluhan atau masalah terkait gigi.


Fungsi lain dari gigi yang tak kalah pentingnya dari fungsi utamanya adalah Sebagai penentu wajah seseorang. Gigi merupakan salah satu bagian dari wajah seseorang. Baik atau buruknya gigi, besar kecil serta tata letak atau ‘penataan’ gigi, ikut andil dalam estetika wajah seseorang. Semanis manisnya senyum, kalau tanpa gigi, rasanya kurang sempurna atau bahkan menggelikan atau ‘menakutkan’. Namun ada pengecualian, seseorang dengan gingsul atau gigi yang tumbuh kurang rata, seringkali menambah manis senyumnya.


Banyak juga yang ingin mempercantik diri dengan menata ulang tata letak gigi, sehingga rela beberapa saat giginya ditambah alat atau bahan tertentu dan rela pula mengeluarkan biaya yang tidak sedikit agar gigi lebih rapi dengan harapan lebih menarik.


Kondisi kesehatan gigi seseorang dipengaruhi banyak faktor, antara lain makanan dan kebiasaan makan sehari hari, misal makanan yang bersifat korosif atau makanan yang terlalu panas, akan lebih bisa menyebabkan kerusakan gigi. Bahkan baik atau buruknya gigi kita, mulai ditentukan kecukupan gizi saat masih dalam kandungan ibu. Betapa pentingnya pemeriksaan rutin ibu hamil terkait dengan kebutuhan gizi bagi janin yang dikandungnya.


Dengan kata lain, kalau kita ingin cantik atau cakep, harus merawat atau memperhatikan gigi sejak balita. Bahkan sejak pembentukan janin dalam kandungan.


Semoga kita selalu sehat. (abk)

Baca juga www.suarawisata.com

No comments:

Post a Comment

Suara Medika Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Theme images by 5ugarless. Powered by Blogger.