Latest News

Sehat Berbasis Cuci Tangan

 

Hari cuci tangan

Dr Achmad Budi Karyono

15 Oktober ditetapkan sebagai Hari Cuci Tangan Dunia. Pada tahun 2023 ini memilih tema 'Clean Hands Are Within Reach' dalam terjemahan 'Tangan Bersih Berada Dalam Jangkauan'.


Semangat ini mengajak seluruh masyarakat dunia, bahwa sesungguhnya tangan yang bersih itu mudah untuk dilakukan oleh kita semua. Karena ketersediaan air relatif tercukupi. Yang paling penting adalah niat dan harus membiasakan diri untuk melakukan cuci tangan.


Pandemi sudah berlalu sejak 5 Mei 2023 yang lalu. Salah satu hikmah adanya pandemi adalah patuhnya penduduk bumi ini untuk melakukan cuci tangan. Padahal sebenarnya kita sudah mengetahui dan memahami virus atau kuman bisa menempel di manapun secara estafet. Dan bisa saja terbawa oleh tangan kita, karena bersentuhan dengan benda apapun yang bervirus atau kuman tadi.


Di saat pandemi hampir semua rumah menyiapkan cuci tangan, untuk memutus salah satu mata rantai penularan. Walau sebenarnya sejak dahulu kita sudah mengetahui bahwa pada permukaan tangan kita sering tertempel kuman. Secara tidak sengaja bisa menularkan pada siapapun, termasuk pada diri sendiri.


Kita bersyukur, sejak pandemi yang lalu, semua orang rajin melakukan cuci tangan pakai sabun. Hal ini sangat menguntungkan, kita bisa memutuskan rantai penularan penyakit apapun, dengan menjaga kebersihan tangan. Termasuk saat itu bisa mencegah penularan covid-19.


Pada saat ini angka kesakitan covid-19 sudah 'sirna', serta keganasannya juga sudah menurun. Tetapi bukannya kita harus melupakan melakukan cuci tangan. Karena cuci tangan pakai sabun, bisa mencegah atau mengurangi penularan berbagai macam penyakit.


Tetap patuhlah untuk cuci tangan pakai sabun, apalagi kalau kita dari tempat umum. Karena kita tidak bisa melihat tangan kita terbebas dari kuman atau tidak. Lakukan cuci tangan untuk menjaga kesehatan kita.


Semoga kita selalu sehat. (Abk)

Baca juga www.suarawisata.com

No comments:

Post a Comment

Suara Medika Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Theme images by 5ugarless. Powered by Blogger.