Latest News

Maafkan

 


Oleh : BundaSriMin


Hari-hari penuh berkah, dan tak terasa sudah mendekati bulan kemuliaan, karena itu ucapan dari lubuk hati terdalam ku, 


Maafkan kekhilafan wahai kekasih hidupku, kalau aku sering ngambek tak jelas alasan, ngomel yg tak fokus pada persoalan, marah, mendiamkan, mungkin kamu tahu, tapi membiarkan, tahukah kamu bahwa saat itu perasaan ku lagi bergejolak dan sedang tidak baik² saja, bimbinglah daku bersama sama agar masuk surga.


Maafkan orang tua mu anak² ku sayang, kadang kurang mengerti apa yg engkau butuhkan, tapi semua yg kami lakukan adalah ungkapan rasa cinta terdalam.


Maafkan aku saudara² ku, sebagai kakak atau adik jarang bersilaturahmi ke kalian, ke depan akan berusaha mengondisikan waktu untuk bisa bercerita tentang masa kecil kita.


Maafkan kami anak² mu ayah ibu, belum bisa membahagiakan mu, hingga dewasa dan berkeluarga tdk bisa terlepas dari doa² mu yg mustajab, kami akan memberikan yg terbaik untuk mu, sampaikan saja apa yg kau ingin makan, kami akan berusaha mengupayakan, semoga kau sehat dan bahagia selalu.


Maafkan aku wahai para tetangga, kadang sering ngobrol yg tak berujung, seperti rel kereta api, takut itu disebut ghibah, maka aku jarang nimbrung bersama kalian semua.


Maafkan aku sahabat teman dan handai taulan, keadaan hari ini tentu berbeda dg beberapa tahun yg lalu saat kita bertemu, mungkin kami terlalu individual karena jarang bisa datang ketika diundang reunian, itu bukan karena sombong, tapi ada hal penting yg menjadi alasan ketidak datangan.


Memasuki bulan Ramadhan, alangkah indah bila saling memaafkan, agar hati menjadi sehat bersih dan suci, sehingga dapat menunaikan puasa dg khusuk dan setelahnya menjadi golongan orang² yg Muttaqin.


Ya Allah ampunilah kekhilafan kami, aamiin

Semoga bermanfaat

Semoga kita selalu sehat 


Bojonegoro, 9 Maret 2024.

SriMinarti10Bjn

No comments:

Post a Comment

Suara Medika Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Theme images by 5ugarless. Powered by Blogger.